BACA JUGA:Harga Murah dengan Spek yang Mewah! Sepeda Motor Listrik Alessa eX3000 ini Bikin Dompet Full Senyum
5. Selis Eagle X-tra R3
Harga motor listrik tipe di atas mungkin terlalu mahal untukmu, tetapi tenang saja, selis masih memiliki alternatif lain yang jauh lebih murah yaitu Selis Eagle X-tra R3.
Sepeda motor listrik ini memiliki tampilan yang murni sama seperti sepeda motor listrik jenis skuter pada umumnya.
Akan tetapi yang membedakan adalah roda bagian belakangnya yang berjumlah dua buah.
BACA JUGA:Ini 6 Kemungkinan yang Membuat Motor Listrik Bekas Banyak Dijual, Padahal Baru Aja Booming!
Sehingga kalian tidak perlu repot-repot untuk menurunkan standar ketika ingin berhenti atau memarkirkan motor.
Begitu juga ketika berada di lampu merah, kalian tidak perlu menurunkan kaki dan tetap bisa bersantai di atas motor.
Motor listrik ini memiliki baterai dengan kapasitas 60V/20Ah bertipe sealed lead acid.
Sepeda motor listrik ini dapat menempuh jarak maksimal 30 km dengan baterai penuh.
Jika kamu tertarik, motor listrik ini juga cocok untuk dijadikan alternatif untuk melatih anak-anak.
Sepeda motor listrik ini dibanderol dengan kisaran harga Rp20 jutaan saja.
Itulah deretan motor listrik roda tiga terbaik tahun 2023 ini, yang dapat kamu jadikan pilihan.
Semoga informasi ini membantu. (*)