Maka, saat itu Rasulullah masih sering mengikuti ahli kitab karena masih ada agamanya biarpun sudah dirusak.
Agama yahudi itu meskipun sudah dirusak masih ada sisa-sisa kebaikan, apalagi soal adab dan akhlak.
Nabi mengikuti ahli kitab selagi tidak ada perintah larangan.
Dan soal rambut ini Rasulullah membiarkan umatnya soal model.
BACA JUGA:Minim Sumber Air, Balai Benih Induk Aur Duri Muara Enim Minta Dibuatkan Sumur Bor
Tapi pada akhirnya Nabi lebih banyak membelah rambutnya, sampai-sampai ketika Nabi memakai minyak wangi ada kelihatan bekas minyak wangi tersebut di belahannya.
Dalam riwayat lain, kata Buya Yahya, Rasulullah membiarkan rambutnya terurai hingga terlihat seperti empat kelompok atau empat bagian yaitu dua bagian terlihat di depan dan dua bagian lagi terlihat di belakang.
Kesimpulannya, kata Buya Yahya, untuk umat muslim mau model dibelah atau tidak dibelah, silakan. (*)