Yuk Kunjungi Wisata Saung Bambu Pelangi di Banyuasin, Bisa Main ATV Hingga Memancing, Pasti Seru!

Kamis 15-06-2023,08:58 WIB
Reporter : Andre
Editor : Andre

Bupati Banyuasin Askolani menyatakan adanya Saung Bambu Pelangi ini diharapkan dapat menurunkan angka pengangguran dan meningkatkan PAD Kabupaten Banyuasin.

BACA JUGA:Bukan Hanya Hits, Wisata Kampung Ya Saman Cindo di Banyuasin Juga Instagramable

BACA JUGA:Hai Traveller, Tidak Cukup Waktu Seharian Wisata ke Kompleks OPI Jakabaring Palembang, Apa Saja Wisatanya?

Askolani mengharapkan agar tempat wisata ini bisa dipelihara dan dijaga dengan baik agar dapat terus berkembang dan menarik masyarakat untuk datang.

Sementara itu, Rosidin Hasan selaku Asisten Pemerintahan dan Kesra Provinsi Sumsel, mengungkapkan kebanggaannya terhadap gebrakan yang dilakukan oleh Owner Saung Bambu Pelangi.

Ia berharap Pemkab Banyuasin dan Pemprov Sumsel dapat bersinergi dengan baik dalam pembangunan dan kolaborasi dalam membuat sesuatu yang baru untuk Sumsel Maju.

Owner Saung Bambu Pelangi, mengatakan dibuatnya destinasi wisata yang mempunyai konsep wisata air untuk bersantai, berkumpul, memancing, dengan luas saung 2,5 hektare ditambah tempat parkir 0,5 hektare ini bertujuan untuk meningkatkan dan menambah sektor wisata yang ada di Kabupaten Banyuasin.

BACA JUGA:Danau Biru Kedukan, Salah Satu Wisata Hits di Banyuasin yang Wajib untuk Dikunjungi

BACA JUGA:Kabupaten PALI Punya Wisata Sungai Biru, Ini Lokasinya

Wisata Saung Bambu Pelangi ini operasional setiap hari mulai pukul 10.00 hingga pukul 18.00 WIB.

Di sisi lain, ada 3 rekomendasi wisata lainnya di Banyuasin, antara lain Kampung Ya Saman Cindo, Danau Biru Kedukan, dan wisata Gelam Forest.

Jika kamu ingin ke wisata Kampung Ya Saman Cindo, lokasinya terletak di Desa Tanjung Merbu, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Sumsel.

Untuk sampai ke lokasi wisata ini cukup mudah, bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil ataupun sepeda motor.

BACA JUGA:Ingin Berwisata ke Gelam Forest Fantasy yang dekat dengan Palembang, Ini Jalurnya

BACA JUGA:4 Destinasi Wisata Ter-hits di Kota Palembang, Wajib Kamu Dikunjungi

Kategori :