Presiden RI Joko Widodo mentargetkan upacara dan peringatan HUT RI 17 Agustus 2024 nantinya sudah dilaksanakan di IKN Nusantara.
Kementerian PPN/Bapennas juga menegaskan pembangunan ibu kota negara yang terletak di Kalimantan Timur itu nantinya kan menciptakan pusat pertumbuhan ekonomi baru.
Mempercepat pemerataan ekonomi di seluruh wilayah Indonesia dan bisa menciptakan banyak lapangan kerja dengan bertumbuhnya sektor ekonomi yang bernilai tinggi.
Hal tersebut tim tim disway.id kutip dalam laman web resmi IKN resmi ikn.go.id.
BACA JUGA:Sebagai Upaya Pencegah Kebakaran, Pemerintah Kabupaten Muara Enim Bentuk Redkar di Setiap Kecamatan
Ibu Kota yang dipindahkan ke Kalimantan Timur untuk menciptakan struktur ekonomi yang kuat serta dapat dibandingkan dengan negara-negara maju.
Dapat mempercepat pertumbuhan pendapatan per kapita masyarakat Indonesia yang setara dengan negara berpenghasilan tinggi.
Suharso Monoarfa sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional atua Ketua Bappenas sebelumnya sudah memastikan pembangunan istana Kepresidenan di IKN Nusantara dimulai tahun ini sesuai rencana induk IKN.
Kementerian PPN optimis pembangunan istana negara dimulai tahun 2023 ini dan selesai tahun 2024.
BACA JUGA:Peresmian Pondok Pesantren (Ponpes) Fathul Ulum, Kaffah Komitmen Jadikan Muara Enim Religius
Beliau memastikan itu dengan perhitungan terkait tujuan program vaksinasi dan pencapaian herd immunitiy.
“Kami optimis, semoga tahun ini istana presiden ada gebrakan. Pada 17 Agustus 2024, Presiden dapat menjadikan 17 Agustus di ibu kota negara yang baru,” ucap Menteri Suharso dalam rapat kerja bersama Komisi XI yang digelar di gedung DPR RI, Rabu 17 Maret 2022.
Desain istana negara saat ini sudah memasuki tahap ide awal untuk proses selanjutnya kata Deputi Pembangunan Daerah Kementerian PPN/Bappenas, Rudi Soeprihadi Prawiradinata
“Rancangan Istana Negara Ibu Kota Negara yang baru berbentuk Garuda ini merupakan rancangan dari firma arsitektur Nuart, milik Nyoman Nuarta.” ucap Rudy.
BACA JUGA:Waduh, PNS Bisa Gagal Dapat THR Tahun 2023? Simak Penyebabnya
Usulan tersebut merupakan ide awal yang dapat didiskusikan lagi dengan beberapa ahli dibidang arsitektur dan desainer,” pungkas Deputi Rudy.