ENIMEKSPRES SUMEKS CO MUARA ENIM Secara serentak Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri S M M dan para pejabat utama PJU Polda Sumsel meninjau gerai vaksin dan PPKM serta melakukan bakti sosial Baksos yang dilaksanakan di sejumlah daerah di Sumsel Sabtu 17 7 2021 Bertema Merajut Kebhinekaan Membangun Kebersamaan dalam Keberagaman Guna Mewujudkan Harkamtibmas yang Aman dan Kondusif Kapolda sendiri langsung hadir di Kabupaten Muara Enim Turut mendampingi Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar serta Dandim 0404 Muara Enim Letkol Inf Erwin Iswari Kapolda mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan sinergitas serta kerja keras antara TNI Polri Tenaga Kesehatan serta Pemerintah Kabupaten Muara Enim atas kinerja dalam menghadapi prevalensi Covid 19 Baca juga Muara Enim Dukung Target Vaksinasi Nasional Kehadiran saya di sini untuk memberikan motivasi bagi kita semua Agar kiranya wabah pandemi dan prevalensi Covid 19 segera berakhir dari Bumi Indonesia yang kita cintai kata Kapolda Peran aktif masyarakat dalam menghadapi masa pandemi dan prevalensi baik berupa pendataan maupun tracking termasuk pengawasan internal terhadap beberapa perusahaan yang beroperasional di wilayah Sumsel Sudah 144 perusahaan di wilayah Sumatera Selatan Baik itu BUMN maupun BUMD agar melakukan pengawasan internal serta peran aktif perusahaan tersebut dalam menghadapi situasi dalam masa pandemi dan prevalensi Covid 19 jelasnya Di akhir giat peninjauan tersebut Kapolda bersama unsur Pemkab Muara Enim memberikan paket sembako kepada para warga yang mengikuti giat vaksin tersebut Kunjungan kepada personel yang melaksanakan isoman Isolasi Mandiri dan pemberian obat obatan melaksanakan baksos serta pengecekan gerai vaksinasi dan pengecekan Pos PPKM Kelurahan Pasar II dan Rumah Sehat Asrama Perwira dan Islamic Center ozi mg01
Kapolda Sumsel Tinjau Gerai Vaksin dan PPKM
Senin 19-07-2021,10:18 WIB
Editor : Redaksi Enim Ekspres
Kategori :