Nataru PT TeL

Tanaman Jagung Tidak Tumbuh Optimal

Tanaman Jagung Tidak Tumbuh Optimal

Tanaman Jagung di Desa Kayu Ara Batu tidak tumbuh optimal. Foto : Istimewa--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Dalam rangka evaluasi perkembangan Program II Ketahanan Pangan Kuartal III.

Petugas dari jajaran Polres Muara Enim melakukan monitoring dan pengecekan langsung ke lokasi penanaman jagung milik masyarakat di wilayah Desa Kayu Ara Batu, Kecamatan Muara Belida, Rabu 30 Juli 2025.

Lahan yang dimonitoring merupakan milik Epri (40) warga setempat yang memanfaatkan lahan tumpang sari sawit untuk mendukung penanaman jagung.

Proses penanaman dengan luas lahan yang digunakan mencapai 2 hektare.

BACA JUGA:Dukung Program GSMP, Tanam 100 Batang Jagung di Pekarangan

BACA JUGA:Memasuki Musim Kemarau, Kapolsek Rambang Tinjau Perkembangan Lahan Jagung

Kegiatan pengecekan lapangan ini melibatkan personel kepolisian, Ipda Agus Wijaya selaku Kanit Samapta sekaligus Perwira Pengendali Wilayah Kecamatan Muara Belida serta Briptu M Agung  sebagai Bhabinkamtibmas setempat.

Kedua petugas turut didampingi oleh pemilik lahan, Epri.

Saat pengecekan, diketahui bahwa sebagian besar tanaman jagung tidak tumbuh optimal dan bahkan sejumlah bibit hilang.

Berdasarkan keterangan pengelola lahan, kuat dugaan bibit-bibit tersebut dimakan oleh sapi milik warga yang dibiarkan berkeliaran bebas di sekitar areal perkebunan.

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Polsek Lembak Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Jagung

BACA JUGA:Warga Pagar Jati Panen Jagung Program Perkarangan Pangan Bergizi

Hal ini menjadi salah satu kendala utama yang menyebabkan kerugian bagi petani.

Jumlah ternak sapi yang dilepasliarkan di wilayah tersebut diperkirakan mencapai lebih dari seribu ekor.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: