Harganya Cuma Rp 60 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkap Mobil Listrik Primo Mini Anti Hujan dan Panas

Harganya Cuma Rp 60 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkap Mobil Listrik Primo Mini Anti Hujan dan Panas

Mobil listrik Selis Primo Mini. Foto : selis--

BACA JUGA:Sebelum Membeli Sepeda Motor Listrik, Yuk Ketahui Dulu 5 Kelemahannya yang Jarang Orang Ketahui

Selain Primo, ada model New Belis dan model Bromo yang sama-sama anti hujan dan anti panas.

Tetapi kedua kendaraan terakhir ini hanya menggunakan roda tiga.

Kembali ke mobil listrik model Primo, keluaran terbaru di tahun 2023 ini termasuk kendaraan yang banyak diminati karena ada unsur futuristik dan estetiknya.

Bukan hanya mengandalkan tampilan yang mini, unik lagi menarik tapi juga karena kualitasnya yang mumpuni.

BACA JUGA:Modal Cuma KTP Doang Harga Dikurangi Rp 7 Juta, Masa Gak Mau Beli Motor Listrik

Selis sengaja melahirkan mobil listrik Primo Mini sebagai jawaban atas permintaan masyarakat Indonesia.

Utamanya akan kebutuhan kendaraan yang simpel tapi bermutu.

Sebab, bagi mereka yang mobilitas tinggi di luar rumah memang butuh kendaraan yang lincah, mudah penggunaan serta tidak terhambat oleh kondisi dan cuaca alam.

Aktivitas rutin di luar rumah seperti pulang pergi kerja, antar jemput anak sekolah, mahasiswa berangkat kuliah.

BACA JUGA:Nggak Bikin Boring di Jalan! Motor Listrik Uwinfly X6 Dilengkapi Fitur Bluetooth Speaker, Cek Harganya Disini

Kemudian emak-emak berangkat arisan dan silaturahmi serta apapun kegiatan berkendara tetap tidak ada hambatan.

Dengan dibekali power dinamo 3.000 watt dan baterai Sealed Lead Acid 60Volts 58 Ah, berarti soal tenaga Mobil Listrik Primo Mini tidak perlu diragukan.

Hanya butuh waktu selama 7 jam saja untuk pengisian daya sampai penuh mobil listrik Primo Mini yang berukuran 258 cm length x 115 cm width x 156 cm height ini.

Jarak tempuhnya seberapa jauh? Tidak perlu khawatir, jika posisi baterai dalam kondisi penuh, mobil listrik imut ini bisa dibawa jalan sampai sejauh 60 Km.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: