Pimpin Daftar Mobil Terlaris, Ternyata Ini 5 Alasan Daihatsu Sigra Jadi Pilihan Keluarga Muda Indonesia

Pimpin Daftar Mobil Terlaris, Ternyata Ini 5 Alasan Daihatsu Sigra Jadi Pilihan Keluarga Muda Indonesia

Alasan Daihatsu Sigra Jadi Pilihan Keluarga Muda Indonesia. Foto : Daihatsu--

ENIMEKSPRES.CO.ID - Daihatsu Sigra pimpin daftar mobil terlaris periode Mei 2023.

Daihatsu Sigra kalahkan penjualan Toyota Avanza sebagai mobil terlaris.

Pada sepanjang Mei 2023, Daihatsu Sigra terjual sebanyak 5.347 unit.

Di bawahnya baru Avanza dengan angka penjualan 5.277 unit.

BACA JUGA:Perhatian untuk Para Pemilik Daihatsu Sigra! Nih Ada Tips Merawat Mobilmu Agar Tetap Awet, Simak Yuk

BACA JUGA:Fungsi dan Manfaat Alat Perekam Berupa EDR yang Tertanam dalam Daihatsu Sigra

Kemudian disusul posisi ketiga terlaris yaitu Toyota Kijang Innova dengan angka terjual sebanyak 4.782 unit.

Sementara dari keterangan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), angka penjualan mobil secara keseluruhan dari semua merek pada bulan Mei 2023 mengalami peningkatan sekitar 39 persen dibanding bulan lalu, April 2023.

Bulan April 2023 lalu sebanyak 23.186 unit terjual, sedangkan bulan Mei 2023 sebanyak 58.911 unit terjual.

BACA JUGA:Yuk Dibaca! Begini Lho Tips Merawat Daihatsu Sigra Secara Rutin, Mulai 5.000 Sampai 20.000 Km

BACA JUGA:Selain Hemat BBM, Ternyata Ini 4 Alasan Daihatsu Sigra Jadi Pilihan Keluarga Muda

Mobil terlaris di posisi keempat dipegang merek Daihatsu Gran Max dengan angka penjualan sebanyak 4.455 unit, dan di bawahnya ada kembaran Daihatsu Sigra, yaitu Toyota Calya dengan angka terjual sebanyak 3.944 unit.

Lalu secara berurutan ke bawah ada Honda Brio terjual 3.863 unit, Suzuki Carry 3.408 unit, Toyota Rush 2.796 unit, Toyota Agya 2.782 unit, dan di peringkat 10 ditempati Honda BRR-V dengan angka penjualan sebanyak 2.501 unit.

Nah, ternyata ada 5 alasan hingga Daihatsu Sigra menjadi mobil terlaris dan diburu para keluarga muda di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: