‘Kebile Bile’ jadi Lagu Lomba Senam Kreasi di Fornas VI Sumsel

‘Kebile Bile’ jadi Lagu Lomba Senam Kreasi di Fornas VI Sumsel

Atlet IOSKI Kabupaten Muara Enim tampil di Fornas ke-VI Sumsel di Hall PTC Palembang, Selasa (5/7/2022). Foto : SIGIT/ENIMEKSPRES.CO.ID--

ENIMEKSPRES.CO.ID, MUARA ENIM - Ikatan Olahraga Senam Kreasi Indonesia (IOSKI) mendapat dukungan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Kabupaten Muara Enim, untuk mengikuti Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) ke-VI yang berlangsung di Palembang, Sumsel.

Lomba tersebut diikuti perwakilan dari masing-masing provinsi di Indonesia, berlangsung di Hall PTC Palembang, Selasa (5/7/2022).

Lagu khas Kabupaten Muara Enim ‘Kebile Bile’ menjadi salah satu lagu senam kreasi yang dilombakan.

BACA JUGA: Update Pelaksanaan Fornas Hari Ketiga: Raih 30 Medali, Sumsel Masuk 5 Besar

Lagi tersebut menjadi pengantar senam IOSKI Kabupaten Muara Enim untuk bersaing dengan kontingen dari seluruh Indonesia. Selain itu, ada lagu lain yaitu terkait Lintang, Kain Belacu, serta tari sambut Yaa Saman khas Bumi Sriwijaya.

Lagu Kabile Bile ini dari liriknya mengisahkan tentang seseorang yang merasa kesepian, merasa sendiri, menanti-nanti seseorang untuk mau mendampinginya. Sehingga merasa tidak berguna, merasa semua orang meninggalkannya, tetapi tetap setia dalam penantian.

Ketua IOSKI Kabupaten Muara Enim, Siti Rini, S.Pd mengatakan, IOSKI secara mandiri mengirim 4 atlet untuk Fornas ke-VI Sumsel yang mengikuti lomba senam kreasi, baik perorangan maupun kelompok.

BACA JUGA: Herman Deru: Fornas Tak Hanya Tingkatkan Geliat Olahraga Tapi Juga Ekonomi

“Kita ingin membawa nama Kabupaten Muara Enim ke tingkat nasional. Mengenalkan ragam budaya yang ada di Bumi Serasan Sekundang (sebutan Kabupaten Muara Enim) dan Bumi Sriwijaya (Provinsi Sumsel) pada event Fornas ke-VI,” ungkap Rini saat mendampingi atlet IOSKI.

Sementara itu, Ketua Kormi Kabupaten Muara Enim, Amrullah Jamaludin, memberikan dukungan kepada seluruh Induk Olahraga (Inorga) yang terlibat pada Fornas VI Sumsel di Palembang.

Ia meminta seluruh kontingen bisa menampilkan yang terbaik, menjaga nama baik daerah di tingkat nasional. (git/mg01)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: