Sopir Truk Inisiatif Perbaiki Jalan Penghubung yang Rusak

Sopir Truk Inisiatif Perbaiki Jalan Penghubung yang Rusak

ENIMEKSPRES CO ID EMPAT LAWANG Kerap terjadi kecelakaan dan mengganggu laju kendaraan serta berpotensi merusak kendaraan sekelompok sopir truk berinisiatif memperbaiki secara swadaya jalan penghubung antara Desa Tanjung Raya menuju Desa Lingge Kecamatan Pendopo Barat Diketahui bahwa jalan penghubung kedua desa tersebut memiliki panjang jalan sekitar 300 meter Para sopir truk mengaku cemas dan khawatir jika jalan yang sudah rusak selama kurang lebih dua tahun tersebut didiamkan saja Mereka khawatir akan ada korban akibat jalan rusak berlubang Baca juga Baru Sebulan Dibangun Jalan Sudah Amblas Salah seorang sopir Zulyanto mengatakan ini adalah bentuk pertanggung jawaban sosial para sopir truk sebagai pengguna jalan Tanjung Raya Lingge Untuk saat ini kami cuma bisa mengkontribusikan koral sebanyak 2 truk mungkin cuma itu yang bisa kami perbantukan kata Zulyanto kemarin Zulyanto berharap agar warga Empat Lawang untuk bahu membahu membangun Empat Lawang sesuai dengan kemampuan masing masing Jangan hanya mengkritik atau menghujat pihak tertentu apalagi pemerintah karena saya yakin bahwa kita punya niat yang sama untuk kemajuan Empat Lawang Hanya saja kemampuan dan tantangannya saja yang menghambat kita ucapnya Sementara itu salah seorang pengguna jalan Elita sangat berterima kasih atas kepedulian dari para sopir truk karena sudah ikhlas melakukan penimbunan jalanan di jalan penghubung Tanjung Raya Lingge Tentunya kami sangat berterima kasih berkat penimbunan jalanan ini setidaknya bisa sedikit menutupi lubang lubang yang dalam tersebut ucap Elita eno seg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: