Kopi Semende Bakal Unjuk Gigi di Sriwijaya Expo 2021

Kopi Semende Bakal Unjuk Gigi di Sriwijaya Expo 2021

ENIMEKSPRES CO ID MUARA ENIM Kabupaten Muara Enim kembali tampil dalam Sriwijaya Expo tahun 2021 yang dilaksanakan pada 2 5 Juli 2021 di Dining Hall Jakabaring Sport City Palembang Ajang prestisius tersebut kembali dimanfaatkan Bumi Serasan Sekundang untuk memamerkan kopi Semende kepada masyarakat Sumatera Selatan Hal ini diungkapkan Asisten II Pemkab Muara Enim H Riswandar S H M H saat memimpin rapat persiapan keikutsertaan Kabupaten Muara Enim dalam pameran pembangunan yang digelar Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan di Ruang Rapat Asisten II Pemkab Muara Enim Jumat 18 6 2021 kemarin Kabupaten Muara Enim dipastikan ambil bagian di ajang Sriwijaya Expo 2021 seperti diketahui Kabupaten Muara Enim akan menampilkan produk makanan pangan olahan unggulan khas yang diproduksi UMKM Kabupaten Muara Enim kata Riswandar Baca juga Tampil di Sriwijaya Expo 2019 Disparekraf Muara Enim Angkat Potensi Daerah Tampilkan Batik Jujur Asli Muara Enim Juara TTG Sumsel Tim Inovasi Balitbangda Maju ke Tingkat Nasional Adapun aneka kreasi UMKM seperti produk kerajinan sandang kayu batu serat alam yang diproduksi UMKM IKM Kabupaten Muara Enim pakaian busana adat Muara Enim lengkap dengan manekin media informasi TV leaflet booklet mengenai semua sektor di Kabupaten Muara Enim tanaman pohon buah khas Muara Enim dan Bujang Gadis Muara Enim Kemudian ada both kopi Semende yang akan menampilkan dan menyajikan produk olahan kopi promosi penyicipan dan penjualan ujarnya Riswandar berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah OPD yang terlibat pada Sriwijaya Expo tahun 2021 bisa menyiapkan dengan matang apa saja yang dibutuhkan Kabupaten Muara Enim mulai dari pembukaan sampai penutupan Riswandar juga mengingatkan kepada delegasi Kabupaten Muara Enim untuk menjaga nama baik Kabupaten Muara Enim Kita manfaatkan ajang ini semaksimal mungkin untuk mengenalkan segala macam potensi unggulan guna memikat lebih banyak investor ke Muara Enim tukas dia ozi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: