Operasi Patuh Sasar Pelanggar Protokol Kesehatan

Operasi Patuh Sasar Pelanggar Protokol Kesehatan

ENIMEKSPRES CO ID MUARA ENIM Polres Muara Enim mulai menggelar Operasi Patuh Musi Tahun 2021 selama 14 hari ke depan sejak Senin 20 9 2021 Selain menekan angka pelanggaran lalu lintas operasi ini juga difungsikan untuk menggalakkan protokol kesehatan prokes Hal ini disampaikan Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar saat memimpin Apel Pasukan Operasi Musi di halaman Mapolres Muara Enim Sasaran target Operasi Musi meningkatkan disiplin masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan serta disiplin dalam berlalu lintas kata Danny Diakui Danny Operasi Patuh tahun ini masih sama dengan situasi operasi patuh tahun lalu Di mana masyarakat masih berada di tengah mewabahnya virus Covid 19 Dampak dari merebaknya virus sampai saat ini masih bisa kita rasakan untuk itu Operasi Patuh yang kita laksanakan sekarang juga menargetkan timbulnya kesadaran masyarakat untuk peduli turut serta memutus mata rantai penularan ungkapnya Pada gelaran operasi kali ini pihaknya juga akan menyebar imbauan penggunaan masker menggunakan hand sanitizer atau cuci tangan sebelum memasuki kendaraan umum dan menjaga jarak antar penumpang Hal ini perlu dikampanyekan secara terus menerus dalam rangka menimbulkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari hari Di sisi lain pada Operasi Patuh Musi 2021 dapat mewujudkan KAMSELTIBCARLANTAS dan dapat kepatuhan serta ketertiban masyarakat dalam berlalu lintas Baca juga Berlakukan Jam Malam Hajatan hingga Cafe Beroperasi Maksimal sampai Jam 9 Malam Untuk diketahui angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Polda Sumsel pada Operasi Patuh Musi 2020 sebanyak 11 kejadian Sedangkan pada Operasi Patuh 2019 terjadi 18 kejadian atau mengalami penurunan 7 kejadian atau 39 persen Sedangkan jumlah korban meninggal dunia mengalami penurunan dari 18 orang menjadi 2 orang atau mengalami penurunan sebanyak 16 korban jiwa 89 persen Untuk korban luka berat mengalami penurunan dari 7 menjadi 4 orang atau 43 persen Sedangkan untuk jumlah pelanggaran lalu lintas selama Operasi Patuh Musi Tahun 2019 berjumlah 7 750 lembar tilang sedangkan untuk tahun 2020 sebanyak 4 076 lembar tilang atau menurun 35 8 persen Adapun dari hasil analisa dan evaluasi tersebut di atas pelanggaran yang terjadi didominasi berupa pelanggaran sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI pengemudi kendaraan bermotor jelas Kapolres Kasat Lantas Polres Muara Enim AKP Indrowono menambahkan Operasi Patuh Musi 2021 menargetkan tempat tempat wisata memperlancar arus lalu lintas menurunkan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas serta mencegah kerumunan guna memutus mata rantai Covid 19 Pelanggaran yang akan ditindak yakni pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm pengemudi kendaraan bermotor tidak memakai safety belt dan menggunakan kendaraan melawan arus serta pengguna jalan tidak mematuhi prokes Tujuannya guna memutus mata rantai penyebaran Covid 19 secara preemtif preventif dan persuasif dengan humanis jelasnya ozi mg01

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: