Nataru PT TeL

Wabup Sumarni Ajak Alumni 'Kampus Tembesu' Bersatu Bangun Daerah

Wabup Sumarni Ajak Alumni 'Kampus Tembesu' Bersatu Bangun Daerah

Reuni akbar 50 tahun SMA Negeri 1 (SMANSA) Muara Enim. Foto : OZI/ENIMEKSPRES.CO.ID--

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Reuni akbar 50 tahun SMA Negeri 1 (SMANSA) Muara Enim berlangsung meriah, dengan kehadiran Wakil Bupati (Wabup) Muara Enim Hj. Sumarni.

Acara yang digelar di sekolah berjuluk 'Kampus Tembesu' ini berhasil mempertemukan sebanyak 1.500 peserta alumni lintas generasi, mulai dari angkatan 1960-an hingga 2000-an, pada Sabtu 24 Januari 2026.

Momentum reuni emas ini menjadi ajang silaturahmi besar yang mempertemukan tokoh-tokoh putra daerah, di antaranya Edhy Prabowo, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI serta Brigjen Mar (Purn) Bastian Umar.

Dalam kesempatan yang turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim, Deddy Arianto S dan Asisten I Pemkab Muara Enim, Andi Wijaya. 

BACA JUGA:Alumni SMEA Muara Enim Lintas Angkatan Gelar Reuni Akbar, Sekaligus Galang Dana Pembangunan Masjid Sekolah

BACA JUGA:Bidar Kamtibmas, Bentuk Generasi Tertib Lalu Lintas dari Bangku Sekolah

Kehadiran para alumni dari berbagai latar belakang profesi menambah semarak suasana sekaligus menunjukkan kiprah SMANSA dalam mencetak generasi unggul.

Wabup Sumarni menyampaikan apresiasi atas peran SMA Negeri 1 Muara Enim yang telah melahirkan banyak putra-putri terbaik daerah.

Menurutnya, sekolah ini dinilai telah menjadi bagian penting dalam perjalanan pendidikan di Bumi Serasan Sekundang, dengan kontribusi nyata melalui alumni yang berkiprah di berbagai bidang.

"Reuni akbar ini juga menjadi wadah refleksi perjalanan panjang SMANSA Muara Enim selama setengah abad. Para alumni lintas generasi berbaur, berbagi pengalaman, dan mengenang masa-masa sekolah yang penuh makna," ujar Sumarni.

BACA JUGA:MAN 1 Muara Enim Lestarikan Budaya Lewat Peragaan Busana Kebaya Muslim

BACA JUGA:Prestasi Gemilang! SMA Dwiwarna Raih Juara di Kejuaraan Akuatik Indonesia Banten Tahun 2025

Selain itu, acara reuni turut mengangkat semangat kebersamaan untuk membangun daerah.

Untuk itu, Wabup mengajak para alumni untuk terus berkontribusi sesuai bidang masing-masing, sehingga Muara Enim dapat semakin maju dan berkembang.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: