MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim berhasil meraih nilai indeks reformasi birokrasi tertinggi di Sumsel dengan nilai 80,71 atau kategori A-.
Hal ini berdasarkan hasil evaluasi Kementerian PAN-RB RI pada tahun 2024.
Atas capaian tersebut, Wakil Bupati (Wabup) Muara Enim Hj. Sumarni menekankan agar prestasi ini dipertahankan bahkan ditingkatkan sebagai langkah strategis untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif, dan berorientasi pada pelayanan publik di Bumi Serasan Sekundang.
Hal itu disampaikan Wabup saat membuka Pembinaan dan Penguatan Implementasi Reformasi Birokrasi Pemerintah Kabupaten Muara Enim Tahun 2025, di Ruang Rapat Pangripta Nusantara, Kantor Bappeda Muara Enim.
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Selenggarakan Pembinaan dan Penguatan Reformasi Birokrasi
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Komitmen Wujudkan Reformasi Birokrasi, Ini Salah Satu yang Dilakukan
Wabup Sumarni menerangkan, reformasi birokrasi menjadi prioritas yang harus diwujudkan oleh birokrasi Pemerintah untuk terus meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Pemerintah.
"Melalui percepatan reformasi birokrasi diharapkan dapat meningkatkan tata kelola birokrasi yang bersih, efektif dan berdaya saing, sehingga dapat mendorong pembangunan nasional dan pelayanan publik yang pada akhirnya nanti akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar Sumarni, Jumat 8 Agustus 2025.
Adapun pada kegiatan pembinaan tersebut, Wabup mengajak seluruh ASN meningkatkan pemahaman dan pengetahuan untuk memperkuat implementasi reformasi birokrasi di masing-masing unit kerja.
"Dengan demikian, akan terwujud tata kelola pemerintahan yang baik dengan aparatur berintegritas tinggi, produktif, dan melayani secara prima di Bumi Serasan Sekundang," pungkasnya.