Kepala Dinas Kominfo-SP Kabupaten Muara Enim, Ardian bahwa ada 7 program unggulan Diskominfo-SP Kabupaten Muara Enim yang diluncurkan dalam mendukung terwujudnya Desa Digital ini, yaitu Internet Desa, Website Desa Terintegrasi, 1 Desa 1 Tenaga IT, Wifi Publik Membara, Tanda Tangan Elektronik Kades, Aruna AI, dan Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (LAPOR) MEMBARA.
Selain itu, secara bersamaan diluncurkan juga Aplikasi Asrama Barak ME atau Asuransi dan Santunan Kematian MEMBARA untuk Rakyat Muara Enim dan Si Pelan MEMBARA atau Sistem Aplikasi Program Keluarga Harapan (PKH) MEMBARA dari Dinas Sosial Kabupaten Muara Enim.
Serta Penyerahan Simbolis SPT PBB Gratis Perdana dari Bapenda Kabupaten Muara Enim.