PT Bukit Asam Sabet 5 Penghargaan Good Mining Practice dari Kementerian ESDM

Jumat 27-09-2024,11:05 WIB
Reporter : Citra
Editor : Andre

JAKARTA, ENIMEKSPRES.CO.ID - PT Bukit Asam, anggota Grup MIND ID, berhasil meraih 5 Penghargaan Prestasi Penerapan Kaidah Teknik Pertambangan yang Baik (Good Mining Practice/GMP) dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Penyerahan penghargaan dilakukan di Jakarta, pada Rabu 25 September 2024.

Empat penghargaan diperoleh PT Bukit Asam Unit Pertambangan Tanjung Enim, yaitu Penghargaan Prestasi Utama Pengelolaan Teknis Pertambangan Mineral dan Batubara.

Kemudian Penghargaan Prestasi Utama Pengelolaan Konservasi Mineral dan Batubara, Penghargaan Prestasi Utama Pengelolaan Standardisasi dan Usaha Jasa Pertambangan Mineral dan Batubara.

BACA JUGA:PT Bukit Asam Raih Penghargaan Anugerah ESG Republika 2024

BACA JUGA:PT Bukit Asam dan KAI Logistik Teken Kerja Sama Jasa Bongkar Muat Batu Bara

Lalu,  penghargaan Prestasi Pratama Pengelolaan Lingkungan Hidup Pertambangan Mineral dan Batubara.

Selain itu, satu penghargaan diperoleh PT Bukit Asam Unit Pelabuhan Tarahan, yaitu Penghargaan Prestasi Pratama Pengelolaan Lingkungan Hidup Pertambangan Mineral dan Batubara.

Dalam sambutannya saat membuka GMP Award 2024, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, mengingatkan pentingnya keseimbangan antara profit dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar.

Bahlil juga menyoroti pentingnya pengelolaan pasca tambang yang berorientasi pada kepentingan masyarakat.

BACA JUGA:Dukung Keberhasilan Rehabilitasi Daerah Aliran Sungai, PT Bukit Asam Ikut Menandatangani Piagam Menoreh

BACA JUGA:Dua Anak Usaha PT Bukit Asam Sinergi Perdagangan Karbon

"Pasca tambang itu penting, rakyat juga harus diperhatikan. Untung besar itu penting, tapi rakyat juga harus diperhatikan. Jangan sampai masyarakat tambang itu susah," kata Bahlil.

Suhedi, Direktur Operasi & Produksi PT Bukit Asam, menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan Kementerian ESDM.

Ia menegaskan komitmen PT Bukit Asam untuk secara konsisten mengimplementasikan praktik pertambangan yang baik.

Kategori :