"Kalau keinginan kita bisa dibangunkan setidaknya 15 tingkat, sehingga pelayanan bisa lebih baik," harapnya.
Saat ini gedung pelayanan terpisah-pisah sehingga kurang efisien dalam hal jarak, namun dengan adanya gedung tersebut pelayanan akan menjadi satu tempat sehingga penggerakan pelayanan akan lebih efisien dan efektif.
Apalagi RSUD Rabain Muara Enim telah ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan sebagai salah satu rumah sakit rujukan.
Di antaranya jantung, stroke, kanker, uronefrologi, diabetes militus (DM), TBC, KIA, Hemodialisa, dan sebagainya.
BACA JUGA:Dewan Minta Fasilitas Alat Cuci Darah di RSUD Rabain Ditambah
Nanti jika gedung tersebut dibangun, tentu akan diatur sedemikian rupa sehingga menjadikan pelayanan seefisien dan seefektif mungkin.
"Sebab kita memikirkan 10 hingga 20 tahun ke depan, lahan terbatas tetapi pasien akan semakin banyak khususnya dari Muara Enim sendiri," ulas dia.
"Makanya kita harus antisipasi dari awal, apalagi kita sebagai rumah sakit rujukan dari Kabupaten/Kota di Sumsel," tukasnya. (*)