ENIMEKSPRES.CO.ID – Di dalam pernikahan tidak selamanya berjalan mulus, apakah Anda pernah mengalami ataupun mendengar orang bercerai?
Perceraian memang sangat dibenci oleh Allah SWT tetapi memang Allah SWT tidak melarang perceraian.
Padahal sebelum menikah pasti semua orang menginginkan rumah tangga yang langgeng sampai hari tua bersama, tetapi kita tidak tau masa depan rumah tangga itu bagaimana.
Seperti kasus yang viral seperti youtuber Ria Ricis bersama suaminya Teuku Ryan, jika kita liat rumah tangga mereka bahagia, mempunyai anak yang lucu, rumah mewah, perekonomian yang sangat menjanjikan, tetapi mereka memilih bercerai.
BACA JUGA:Indra Bekti Resmi Digugat Cerai Adila Jelita
Ternyata kadang harta tidak menjamin rumah tangga seseorang akan langgeng sampai hari tua atau sampai ajal memisahkan.
Banyak sekali kasus-kasus yang ada di dalam rumah tangga, ada yang dapat menyelesaikan masalah mereka dan ada juga yang menyelesaikannya lewat perceraian.
Dikutip oleh enimekspres.co.id dari beberapa sumber, ada beberapa faktor yang menyebabkan perceraian, diantaranya :
1. Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT)
Dalam kasus tersebut si suami sering melakukan kasus KDRT, karena karena keseringan dan juga kesabaran si istri sudah habis, sehingga si istri memilih untuk bercerai.
BACA JUGA:Nathalie Holscher Gugat Cerai Sule, Sidang Perdana 20 Juli 2022
Dalam kasus ini si istri dapat menggugat ke pengadilan, dan pengadilan dapat membebankan mantan suami agar memberikan nafkah iddah kepada si istri baik itu berupa uang ataupun benda serta nafkah mut’ah atau nafkah uang dengan jangka waktu tertentu.
2. Selingkuh
Perselingkuhan kerap sekali terjadi di dalam kasus perceraian ini, karena mana ada seorang wanita yang mau diselingkuhi.
Apalagi dengan orang yang sangat kita percaya dan juga sangat kita banggakan.