Bagi masyarakat, khususnya di Kecamatan Lawang Kidul, Tanjung Agung, Panang Enim, dan Semende Raya.
Nama Dwi Windarti cukup dikenal banyak kalangan, terbukti dirinya masih duduk sebagai anggota DPRD, dan aktif mengawal aspirasi masyarakat di wilayah pemilihannya.
BACA JUGA:Bawaslu Muara Enim Perketat Pengawasan dan Berpatokan C Hasil
PKS
1. Ustaz Syuryadi
Dalam jejak politiknya, Ustadz Syuryadi pernah maju di Pilkada Muara Enim periode 2018-2024.
Dia pasangan dengan Hj. Shinta Paramitha sebagai Calon Bupati (Cabup), sedangkan Ustaz Syuryadi sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup).
Kala itu, keduanya maju melalui jalur Independen, namun mendapat dukungan mesin dari PKS.
Meskipun gagal karena perolehan suara tidak unggul, namun Syuryadi masih beruntung mendapat kesempatan Pengganti Antar Waktu (PAW) sebagai anggota DPRD Kabupaten Muara Enim sisa masa baakti 2019-2024.
Selanjutnya, pada Pileg 2024 ini, Ustaz Syuryadi kembali maju dan dikabarkan berpeluang untuk kembali duduk sebagai anggota legislatif.
Ia juga aktif berkomunikasi dengan masyarakat khususnya di Dapilnya.
BACA JUGA:Kapolres Muara Enim Cek Gudang PPK Tanjung Agung dan Panang Enim
2. Firdaus, S.H
Dalam jejak politiknya, diawali sebagai kader dan pengurus DPD Partai PKS Kabupaten Muara Enim.
Kemudian maju, dan berhasil duduk sebagai Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan periode 2019-2024.
Kemudian dirinya kembali maju menuju DPR RI pada pemilihan legislatif 2024-2029 ini.