Dilihat dari data teknisnya, kedua chipset yang diproduksi dengan proses 7nm ini didukung oleh CPU Octa Core yang memiliki clock hingga 2,2 GHz dan GPU Mali-G57 MC2.
Karena chipset yang digunakan OPPO A79 5G mendukung MediaTek HyperEngine 3.0 Lite.
Ini memberikan kemampuan bermain game yang lebih andal.
OPPO A79 5G juga didukung dengan konfigurasi memori yang lebih lega dibandingkan pendahulunya, yakni RAM 8GB yang dipadukan dengan penyimpanan 256GB.
BACA JUGA:Oppo Find N2 Flip 5G, HP Lipat Terkeren karena Speknya Waw Banget, Cek Harga
BACA JUGA:Luar Biasa! Realme Salip Oppo dan Xiaomi, Dekati Samsung dan Apple
2. Layar menjadi lebih lebar dan tajam
Perbedaan paling kentara antara OPPO A79 5G dan OPPO A78 5G terlihat pada bagian depannya.
Meski berukuran kompak, kedua ponsel OPPO ini dibekali panel IPS LCD.
Namun ukuran layar yang dihadirkan tampak lebih besar dan didukung resolusi yang semakin tajam.
OPPO A79 5G memiliki luas layar 6,72 inci yang mendukung resolusi Full HD Plus.
Sedangkan versi pendahulunya atau OPPO A78 5G memiliki layar berukuran 6,56 inci dengan resolusi HD Plus.
BACA JUGA:Hp Oppo Terbaru Oktober 2023, Performa Tahan Lama Harga Hanya Rp1 Jutaan
BACA JUGA:Oppo K11x Diklaim Cocok Untuk Pecinta Gaming, Harga 4 jutaan Dengan RAM 12 GB
Persamaan keduanya adalah kompak, didukung refresh rate atau kecepatan refresh layar 90Hz.