ENIMEKSPRES.CO.ID – Tidak sedikit orang bingung ketika akan memilih mana yang lebih mending, tanaman dengan sejuta manfaat atau tanam bunga-bungaan seperti tanaman hias untuk di pekarangan rumah.
Setiap orang tentunya punya pertimbangan masing-masing.
Bagi mereka yang hobi dengan bunga atau kembang, sudah tentu di pekarangan rumah akan ditanamnya dengan aneka tanaman hias.
Tujuannya sudah jelas, untuk memperindah pemandangan, baik oleh penghuni rumah maupun oleh orang lain.
BACA JUGA:Sejuta Manfaat Bisa Didapat Jika 2 Tanaman Ini Ada di Pekarangan Rumah
Tanaman bunga atau tanaman hias yang dipilih sudah tentu yang lagi tren alias kekinian.
Misalnya, Monstera, Lida Mertua, Philodendron, Lili Paris, Aglonema atau tanaman Kuping Gajah.
Semua tanaman hias itu sudah sangat familiar karena disukai banyak orang.
Di sisi lain, tidak sedikit orang memilih tanaman non bunga-bungaan sebagai tanaman wajib di pekarangan rumah.
BACA JUGA:4 Tanaman Non Bunga-bungaan Wajib Ada di Pekarangan Rumah
Soal memperindah pekarangan tetap masih bisa didapat dari keempat tanaman tersebut.
Tapi lebih dari itu, sejuta manfaat bisa didapat baik itu untuk kesehatan maupun diluar kesehatan.
Tanaman dimaksud adalah, tanaman jeruk nipis, pohon salam, kemangi dan menanam bawang.
Tidak sulit menanam keempat-empatnya sekalipun tidak ada lahan sisa di pekarangan.
BACA JUGA:Mesti Diutamakan Tanaman Pohon Salam dan Jeruk Nipis di Pekarangan Rumah, Kenapa?