ENIMEKSPRES.CO.ID - Walaupun dijual murahz namun sepeda listrik Saige Lite New 350 Watt 48V Model Stylish Moped Electric Bike tangguh lho.
Kok bisa tangguh?
Yuk temukan jawabannya di artikel ini.
Jadi buat kamu yang sudah berencana akan membeli sepeda listrik, merek ini bisa masuk dalam salah satu list kamu.
BACA JUGA:Dijual Murah Tapi Tangguh! Ini Spesifikasi Sepeda Listrik Saige Lite New 350 Watt 48V
Soal kualitas, Saige Lite New 350 Watt 48V Model Stylish Moped Electric Bike terkenal cukup tangguh.
Apalagi ini dikeluarkan oleh pabrikan Saige di Negara China yang brand ini sekarang termasuk salah satu dari 6 brand ternama di Negeri Tirai Bambu tersebut.
Sepeda listrik satu ini dibekali baterai 350 watt, 48v/12Ah.
Dengan kekuatan itu, Saige Lite New ini mampu melaju terjauh sampai dengan 35 kilomter dan dengan kecepatan maksimal 30 kilometer per jam.
BACA JUGA:Mulai Bulan Depan Program 1 KTP 1 Motor Listrik Subsidi Mulai Jalan, Bilang Sama Papa
Lama waktu dibutuhkan untuk pengisian daya hingga penuh antara 5 hingga 7 jam.
Sistem pengereman sepeda listrik yang menggunakan ukuran ban 55/100-10 tubeless ini adalah tromol yang pakem.
Tempat duduk penunggangnya maupun yang di belakang dari jok yang tebal dan empuk, sehingga tetap nyaman selama berkendara.
Warna yang banyak diminati dari sepeda listrik satu yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 3 jutaan ini adalah kombinasi merah dan hitam.
BACA JUGA:Papa dan Mama Lagi Cari Sepeda Listrik yang Awet dan Bagus? Ini 4 Rekomendasinya, Yuk Simak