“Acara lomba untuk merayakan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78. Alhamdulillah, warga antusias dan kompak,” ucapnya.
Bahkan hadiah menarik sudah disiapkan panitia untuk para pemenang lomba.
Dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada warga yang ikut mendukung menyukseskan acara ini.
Meski terik matahari menyengat, seluruh rangakain kegiatan perlombaan berjalan dengan lancar dan sukses.
BACA JUGA:Sukses Jalankan Tugas Sebagai Pembawa Baki, Tangis Putri Maharani Pecah, Begini Ceritanya
Di tempat yang sama, Susilo, warga setempat menilai dengan lomba tersebut dapat bermanfaat bagi anak-anak dan warga.
Dirinya juga mengapresiasi dengan terselenggaranya sejumlah lomba-lomba yang diadakan oleh panitia.
“Kegiatan perlombaan seperti ini dapat memupuk semangat nasionalisme dan rasa sportifitas anak dalam persaingan sehingga dapat bermanfaat untuk perkembangan anak yang mengikuti lomba,” katanya. (*)