Kalian juga dapat menyelam di bawah laut sambil melihat keindahan ikan berwarna-warni dan terumbu karang yang ada di dasar laut.
BACA JUGA:Pameran AOE, Pemkab Muara Enim Tawarkan Peluang Investasi Menjanjikan di Berbagai Bidang
BACA JUGA:Mobil Hyundai Stargazer Essential 2023 Lebih Keren Gaes, Cocok untuk Cewek dan Emak-emak Lho
Di sini kalian juga dapat melihat ikan pari bertotol biru yang terkenal langkah dan memiliki harga yang mahal.
Salah satu yang menjadi keunikan pulau ini adalah bentuk pantainya yang hampir seperti ekor ikan pari.
Akan tetapi bentuknya sering berubah, hal ini dikarenakan menyesuaikan dengan arus laut, ombak, dan juga angin.
Terkadang pantai ini berbentuk zig-zag seperti ekor pari yang sedang bergerak, namun kadang juga berbentuk lurus.
BACA JUGA:Tempat Makan Martabak HAR Original di Palembang, Begini Cara Menyantapnya yang Benar
Untuk sampai ke Pulau ini, kalian harus menempuh perjalanan darat kurang lebih selama 3 jam dari Palembang menuju Dermaga Tulung Selapan, OKI.
Setelah itu, kalian harus naik speedboat kurang lebih selama 2 jam.
Meskipun jaraknya terbilang cukup jauh dan melelahkan, perjalanan yang panjang ini akan terbayarkan setelah tiba di Pulau Maspari.
Jika kalian tertarik untuk berkunjug ke sini, kalian bisa mencari paket wisata yang sesuai dengan budget yang kalian miliki.
BACA JUGA:Tol Bengkulu- Taba Penanjung Diresmikan, Tol Indralaya-Prabumulilh Kapan? Ini Informasinya
Ada banyak sekali pilihan paket wisata yang biasanya di tawarkan oleh agen travel online maupun juga offline.