ENIMEKSPRES.CO.ID - Banyak sekali masalah rambut yang sering dikeluhkan oleh pemakai hijab.
Seperti kulit kepala terasa gatal, mulai muncul ketombe, dan rambut rontok.
Meskipun rambut terhindar dari paparan sinar matahari, asap dan polusi karena rambut tertutup oleh hijab, tetapi hal inilah yang membuat lebih rentan berkeringat yang menyebabkan produksi sebum (minyak) berlebih sehingga memudahkan bakteri dan kuman berkembang.
Tetapi jangan khawatir, ada beberapa cara agar rambut kita tetap sehat meskipun tertutup oleh hijab.
Yuk simak, berbagai cara untuk merawat rambut agar tetap sehat meski tertutup hijab dan terhindar dari kerusakan:
BACA JUGA:Daun Putri Malu Ternyata Kaya Manfaat Loh, Simak Ulasannya
1. Istirahatkan rambut
Saat telah sampai di rumah langsung lepaskan hijab serta ikatan rambut.
Hal ini berguna untuk mengistirahatkan rambut yang seharian terperangkap kain hijab.
Dengan demikian rambut akan lebih segar serta mengurangi resiko rambut rontok.
BACA JUGA:13 Manfaat Durian untuk Kesehatan, Nomor 9 Tak Disangka
2. Menyisir rambut dengan rutin
Sisirlah rambut secara rutin, apalagi sebelum mandi.
Hal ini berguna untuk mengurangi rambut rontok dan membantu merangsang sirkulasi darah kekulit kepala.
Gunakan sisir dengan gigi yang jarang dan lebar agar dapat meluruskan kembali rambut yang kusut.