Sehingga terlihat ada celah antara lift dengan lantai.
Masih dari rekaman CCTV, sepertinya wanita itu juga tidak memperhatikan kondisi lift yang tidak biasa.
Korban langsung saja keluar dari lift hingga terperosok ke dalam celah dan jatuh ke dasar lift.
Terpisah, Head of Corporate Communication PT Angkasa Pura Aviasi, Dedi Al Subur, dikonfirmasi wartawan membenarkan soal rekaman video CCTV wanita jatuh di lift Bandara Kualanamu Medan yang beredar.
BACA JUGA:Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan Bisa Dicairkan Secara Online, Ini Cara dan Syaratnya
"Kami pastikan itu benar adalah korban Aisiah yang terjatuh dari lantai 2 di kedatangan Bandara Kualanamu,” ungkap Dedi Al Subur, dikutip dari detikSumut, Sabtu 29 April 2023. (*)