MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pemekaran suatu daerah harus didukung oleh potensi Sumber Daya Alam.
Di calon Kabupaten Rambang Lubai Lematang (RL2) Muara Enim Sumatera Selatan saja buktinya, menyimpan potensi hortikultura, biofarmaka, dan perkebunan.
Begitu dipaparkan Sekretaris Presidium RL2, Netty Puspita, S.Pd, Senin 9 Januari 2023.
Potensi hortikultura, ujarnya, seperti kebanyakan daerah lembah yang hanya dilalui oleh sungai kecil, potensi lembah akan menjadi tumpuan lahan usaha tanaman padi sawah.
BACA JUGA: Simak! Sektor Migas dan Industri Andalan Calon Kabupaten Baru di Muara Enim Sumatera Selatan
Keterbatasan potensi air mengakibatkan sawah berigasi belum dikenal di wilayah ini.
Sehingga, dukungan lahan bukan sawah (lahan kering) menjadi sangat dominan dalam pengembangan usaha tani di daerah ini, yang kelak menghantar daerah ini menjadi daerah perkebunan.
Sedangkan potensi biofarmaka adalah tanaman yang bermanfaat untuk obat-obatan, kosmetik, dan kesehatan yang dikonsumsi atau digunakan dari bagian-bagian tanaman seperti daun, batang, buah, umbi, ataupun akar.
“Nah, Calon Kabupaten Rambang Lubai Lematang untuk tanaman jahe memiliki luas panen sebesar 2.444 meter persegi , Laos/lengkuas seluas 494 meter persegi, Kencur 221 meter persegi, dan Kunyit 1.248 meter persegi,” jelasnya.
BACA JUGA: Presidium DOB Kabupaten Rambang Lubai Lematang Nilai Pemerintah Pusat Tidak Adil, Ini Alasannya
Di bidang perkebunan, kata Netty, segala kegiatan yang mengusahakan tanaman tertentu pada tanah dan atau media tumbuh lainnya dalam ekosistem yang sesuai, mengolah dan memasarkan barang dan jasa hasil tanaman tersebut
dengan bantuan ilmu pengetahuan dan teknologi, permodalan serta manajemen untuk mewujudkan kesejahteraan bagi pelaku usaha perkebunan dan masyarakat.
Dengan kultur tanah yang subuh dan curah hujan yang cukup wilayah Kabupaten Muara Enim maupun Calon Kabupaten Rambang Lubai Lematang merupakan wilayah yang sangat berpotensi besar dalam perkebunan.
Komoditi utama di wilayah Calon Kabupaten Rambang Lubai Lematang khususnya ialah perkebunan sawit dan perkebunan karet.
BACA JUGA: Bupati Kurniawan Dukung Terbentuknya DOB Rambang Lubai Lematang