PAGARALAM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Liburan tahun baru tinggal menghitung hari, gimana kamu sudah punya rencana mau liburan kemana? Kalau masih bingung, wisata Pagaralam Sumatera Selatan seperti cocok untuk dikunjungi pada momen liburan tahun baru ini.
Diketahui, Pagaralam merupakan salah satu kota di Provinsi Sumatera Selatan.
Daerahnya berkontur bukit dengan tanah yang subur.
Hal inilah yang kemudian melahirkan berbagai panorama indah, hingga akhirnya populer sebagai lokasi wisata di Pagaralam Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Danau Aur, Wisata di Musi Rawas Sumatera Selatan Cocok untuk Liburan Akhir Tahun, Ada Pulaunya Loh!
BACA JUGA:Wisata Sumatera Selatan: Danau Merah, Cocok untuk Kamu yang Suka Berpetualang di Alam
Bagaimana kamu tertarik untuk mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Pagaralam Sumatera Selatan?
Jika iya, berikut 7 wisata Pagaralam Sumatera Selatan yang cocok untuk kamu kunjungi pada liburan tahun baru sebagaimana enimekspres.co.id kutip dari berbagai sumber:
1. Gunung Dempo
Wisata Pagaralam Sumatera Selatan yang satu ini seperti bukan hal yang baru di dunia pariwisata, karena sudah sangat terkenal, bahkan hingga mancanegara.
BACA JUGA:Hits dan Instagramable, Ini 5 Wisata di Musi Banyuasin Sumatera Selatan yang Wajib Kamu Kunjungi
Gunung Dempo Pagaralam memiliki ketinggian sekitar 3159 mdpl dengan keanerakragaman hayati.
Panorama teduh dari hutan tumbuhan perdu, aliran sungai, serta perkebunan teh di lereng gunung memberikan pemandangan tersendiri.
Bahkan, Gunung Dempo Pagaralam ini juga sangat populer dikalangan pendaki gunung, loh.