Walikota Prabumulih Siap Dukung Langsung Sridevi di Grand Final Dangdut Academy 5

Jumat 02-12-2022,16:59 WIB
Editor : Redaksi Enim Ekspres

Harapan senada disampaikan Wakil Walikota Prabumulih, H. Andriansyah Fikri.

dia berharap kiranya masyarakat Kota Prabumulih dan Sumsel memberikan dukungan untuk Sridevi.

“Kalau Rara kemarin juara 2, kita ingin Sridevi juara 1. Kita juga mengimbau seluruh pemerintahan, Gubernur kepada bupati/walikota memberikan dukungan. Karena ini kan bukan hanya mengangkat Prabumulih, tapi Sumatera Selatan,” ucap Andriansyah Fikri.

Sebelumnya, dukungan serupa  datang dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih, yang disampaikan Ketua DPRD Kota Prabumulih, Sutarno didampingi Wakil Ketua, Dipe Anom.

BACA JUGA: Dukung Sridevi di Dangdut Academy 5, DPRD Ajak Warga Prabumulih Kirim SMS

Sutarno mengajakan mendukung gadis bernama lengkap Serli Artika Sridevi tersebut di ajang kompetisi dangdut terbesar di Indonesia ini.

Sutarno berharap dukungan penuh dari warga masyarakat Kota Prabumulih untuk Sridevi dengan cara mengirimkan SMS serta vote melalui aplikasi.

“Mohon doa dan dukungan untuk ananda Sridevi, dan jangan lupa berikan dukung dengan cara SMS dan vote,” imbuh Sutarno usai bertemu orangtua Sridevi, pada Rabu 16 November 2022 lalu.

Sutarno bahkan mengaku bangga Kota Prabumulih memiliki putri daerah berprestasi yang membawa nama harum Prabumulih.

BACA JUGA: Sridevi Prabumulih Berhasil Lolos 8 Besar Dangdut Academy 5, Penampilannya Raih Nilai Tertinggi

Ia berharap Sridevi bisa mengikuti jejak pendahulunya yang kini telah menjadi arti ibukota, yaitu Rara LIDA.

Orang tua Sridevi, David Atmaja dan Lesiana, di hadapan Ketua DPRD Kota Prabumulih berhadap anaknya mendapatkan dukungan dari warga masyarakat Kota Prabumulih khususnya, dan masyarakat Sumsel.

“Semoga anak kami Sridevi bisa menjadi juara Dangdut Academy 5,” harap keduanya.

Diberitakan sebelumnya, Sridevi Prabumulih dan Eby Bima berhasil melaju ke grand final Dangdut Academy 5 (DA 5) Indosiar.

BACA JUGA: Sridevi Prabumulih Melaju ke Babak Tiga Besar DA 5, Masyarakat Doakan Segera Susul Kesuksesan Rara LIDA

Sedangkan Afan Jakarta Barat harus puas menjadi juara 3 pada kompetisi dangdut terbesar di Indonesia ini.

Kategori :