Kukuhkan Pengurus FKLPI, Begini Harapan Bupati Kurniawan Terkait Pengangguran di Muara Enim

Kamis 20-10-2022,13:30 WIB
Editor : Andre

MUARA ENIM, ENIMEKSPRES.CO.ID - Pj Bupati Muara Enim Kurniawan, menekankan Forum Komunikasi Lembaga Pelatihan dengan Industri (FKLPI) Kabupaten Muara Enim yang baru dikukuhkan agar mampu bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim, serta pelaku usaha untuk menekan angka pengangguran di Bumi Serasan Sekundang.

Demikian disampaikan Kurniawan usai mengukuhkan pengurus FKLPI Kabupaten Muara Enim masa bakti 2022-2025 di Ballroom Hotel Grand Zuri Muara Enim, Kamis 20 Oktober 2022.

Pengukuhan FKLPI Kabupaten Muara Enim turut dihadiri Subkoordinator Pengembangan Kemitraan Pelatihan Vokasi dari Direktorat Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan RI, Edy Siswanto dan Tim FKLPI Pusat, serta pemimpin BUMD, BUMS, dan BUMN.

Kurniawan mengucapkan selamat atas telah terbentuknya kepengurusan pengurus FKLPI Kabupaten Muara Enim, dan merupakan FKLPI pertama di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

BACA JUGA: Bupati Kurniawan Pastikan Jembatan Sungai Air Durian Dibangun Tahun Depan

Di sisi lain, Kurniawan meminta hadirnya FKLPI Kabupaten Muara Enim mampu memberikan kontribusi maksimal dalam peningkatan sumber daya manusia (SDM) guna memberikan akses pekerjaan dan penyerapan tenaga kerja lokal.

"Semoga bisa meningkatkan pembangunan sumber daya manusia ataupun calon-calon pekerja yang handal dan berkualitas sesuai kebutuhan industri," kata Kurniawan.

Pj Bupati Kurniawan yang turut didampingi Kepala Dinas Ketenagakerjaan Muara Enim, Siti Herawati, menilai FKLPI sangat strategis dan penting dalam upaya bersama mewujudkan kemitraan kolaboratif antara lembaga pelatihan kerja.

"Terutama Balai Latihan Kerja (BLK) milik Pemerintah dengan dunia usaha dan dunia industri yang ada dalam rangka penyiapan tenaga kerja yang berkompeten, berkualitas, dan sesuai dengan kebutuhan usaha maupun industri di Kabupaten Muara Enim," tutur dia.

BACA JUGA: Pemkab Muara Enim Hentikan Aktivitas Galian C di Daerah Tanjung Agung

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Muara Enim, Siti Herawati, menambahkan pembentukan FKLPI tidak hanya menyiapkan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan industri.

Namun juga diharapkan dapat mendorong dan mencetak para wirausaha baru yang mampu membuka lapangan pekerjaan dan menangkap peluang bisnis yang ada di Kabupaten Muara Enim.

"Hal ini sesuai penekanan dari Bupati, agar FLKPI turut berkontribusi menekan angka pengangguran di Kabupaten Muara Enim," kata Herawati.

Diketahui, berdasarkan data BPS tahun 2021 ada 5,03 persen atau sekitar 16 ribu pengangguran di Kabupaten Muara Enim.

BACA JUGA: Pemkab Muara Enim Siap Semarakkan Pelaksanaan Presidensi G20

Kategori :