Bupati HNU: Lapangan Merdeka Bukan Tempat Belajar Mengemudi

Minggu 26-09-2021,17:31 WIB
Editor : Redaksi Enim Ekspres

Fasilitas Segera Diperbaiki Tapi Gunakan untuk Berolahraga ENIMEKSPRES CO ID MUARA ENIM Penjabat Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar HNU menyoroti fasilitas Lapangan Merdeka yang mengalami sejumlah kerusakan Dalam tinjauan HNU pada Jumat 24 9 2021 ditemukan kerusakan pada lapangan serbaguna yang terletak persis di hadapan Kantor Pemkab Muara Enim mulai dari kontur tanah hingga fasilitas pendukung HNU melihat kondisi lapangan yang kerap digunakan warga berlatih sepakbola butuh perbaikan serta penambahan fasilitas Fasilitas pendukung seperti jaring gawang dan papan skor akan kita pasang kata HNU Selain itu orang nomor satu di Bumi Serasan Sekundang tersebut juga mendapati kondisi lapangan banyak berlubang Hal ini diduga lapangan berumput tersebut rusak akibat disalahgunakan warga Fasilitas ini untuk olahraga jangan sampai dipergunakan untuk kegiatan yang dapat merusak kontur tanah di lapangan misalkan belajar berkendara roda empat dan roda dua tegas HNU seraya melihat kondisi Lapangan Merdeka Baca juga HNU Berang Subkon PT KAI Rusak Fasilitas GOR Pancasila Lebih lanjut HNU meminta kepada Dinas Pemuda dan Olahraga agar segera memperbaiki fasilitas pendukung olahraga seperti pemasangan jaring gawang papan skor dan perataan kontur lapangan yang berlubang Selain itu HNU mengatakan fasilitas olahraga ini dapat mendukung para bibit bibit atlet muda berbakat dari ajang sepakbola yang nantinya akan mengharumkan nama Kabupaten Muara Enim di tingkat nasional atau bahkan internasional Dirinya berharap agar fasilitas olahraga ini setelah diperbaiki untuk dijaga dan dirawat bersama Sekali lagi saya mengimbau kepada masyarakat agar Lapangan Merdeka digunakan untuk kegiatan olahraga dan acara lainnya bukan untuk berlatih berkendara pungkasnya Diketahui Kota Muara Enim sebagai peraih Adipura memiliki segudang fasilitas umum dan olahraga yang memanjakan warganya untuk berkreasi hingga berlatih jasmani Salah satunya Lapangan Merdeka yang terletak persis di depan Kantor Pemerintah Kabupaten Muara Enim Setiap pagi hingga sore fasilitas ini kerap ramai dipenuhi anak anak hingga dewasa Biasanya mereka memanfaatkan lapangan untuk berlatih sepakbola ataupun berlari Selain untuk olahraga fasilitas ini juga menjadi venue untuk beberapa even mulai dari pameran hingga upacara Namun ada pula yang salah memanfaatkan lapangan ini untuk belajar mengemudi ozi mg01

Tags :
Kategori :

Terkait