Ini Dia 4 Model REDMI Note 15 Series yang Telah Resmi Hadir di Indonesia
Redmi Note 15 Series hadir di Indonesia. Foto : Istimewa--
ENIMEKSPRES.CO.ID - Ada 4 model REDMI Note 15 Series yang diluncurkan Xiaomi ke pasar Indonesia.
Sebanyak 4 model tersebut terdiri dari REDMI Note 15 Pro+ 5G, REDMI Note 15 Pro 5G, REDMI Note 15 5G, dan REDMI Note 15.
Untuk kamu ketahui, mengusung REDMI Titan Durability, jajaran REDMI Note 15 Series terbaru tersebut mengunggulkan perlindungan benturan lebih tangguh.
Bukan hanya itu, juga ketahanan terhadap debu dan air yang lebih baik, sampai dengan daya tahan baterai yang lebih lama atau awet.
BACA JUGA:REDMI Note 15 Series Resmi Hadir di Indonesia
BACA JUGA:Xiaomi Hadirkan Paket Umrah Gratis Melalui REDMI 15 Umrah Competition
Bahkan, semua dipadukan dengan peningkatan signifikan di sektor kamera, performa setara flagship, serta pengalaman penggunaan yang mulus.
“Sejalan dengan tren gaya hidup 2026 yang makin 'outdoor-centric', Xiaomi berkomitmen buat selalu hadir dengan teknologi yang relevan dan adaptif bagi anak muda," jelas Marketing Director Xiaomi Indonesia, Andi Renreng, dalam rilis resmi yang diterima enimekspres.co.id.
"Itulah mengapa, kami meluncurkan REDMI Note 15 Series, yang hadir dengan standar baru yang kami sebut dengan REDMI TITAN Durability," sambung dia.
Standar ini memberikan kualitas 'Tiada Tanding' yang menjadikan REDMI Note 15 Series menjadi partner tangguh yang siap nemenin anak muda di segala kondisi tanpa kompromi.
BACA JUGA:7 Manfaat Mobile Device Management yang Wajib Diketahui Perusahaan
BACA JUGA:Vacuum Cleaner AI dari Samsung, untuk Rumah Sehat dan Bersih
Kemudian, keandalan fisik tersebut disempurnakan dengan performa unggul untuk memastikan pengguna senantiasa #AlwaysReady.
Dengan perlindungan yang kuat, REDMI Note 15 Series memberikan kepercayaan diri penuh bagi penggunanya untuk menaklukkan berbagai tantangan, baik dalam rutinitas harian maupun petualangan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
